Lulu Firdausi

SHARING IS CARING

Rabu, 26 Desember 2012

5cm.

"Diatas awan puncak tertinggi jawa, 5 sahabat, 2 cinta, sebuah mimpi, mengubah segalanya"

 
  Genta terdiam, matanya masih lekat dipuncak Mahameru yang masih terlihat kecil. Mata Genta terpejam. "Yakin kita bisa?"tiba-tiba Genta menoleh ke teman-temannya dan menatap tajam satu per satu. "Gue udah taruh puncak itu dan kita semua disini" Arial berkata pelan sambil membawa jari telunjuk ke keningnya. Genta tersenyum. " Kalo begitu....yang kita perlu sekarang cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya" Ian melanjutkan "Tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya" Arial "Leher yang akan lebih sering melihat keatas dan mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya" Riani " Lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja " Zafran " Dan hati yang akan bekerja lebih keras dari baja " Adinda " Serta mulut yang akan selalu berdoa "



Dipuncak Mahameru.........
Genta: " Sebuah kehormatan bagi saya. Saya...... Genta telah mendaki Mahameru bersama kalian tercinta... Di Tanah Air tercinta ini. Kehormatan ini tidak akan saya lupakan seumur hidup saya "

Arial: " Suatu kehormatan juga bagi  saya dan kehormatan itu buat kita semua.... saya Arial, seorang yang sangat mencintai tanah ini "

Arinda: " Juga bagi saya... Arinda, Indonesiaku........ saya mencintaimu sepenuhnya "

Zafran: "Semua berawal dari sini.... (menunjuk keningnya)  Saya Zafran, saya mencintai negeri indah dengan gugusan robuan pulaunya sampai saya mati dan menyatu dengan tanah tercinta ini. "

Riani: " Dan selama ribuan langkah kaki ini, selama hati ini bertekad, hingga semuanya bisa terwujud sampai disini, jangan pernah sekali pun kita mau menyerah mengejar mimpi kita... Saya Riani, saya mencintai tanah ini dengan seluruh hati saya "

Ian: " Saya Ian ..... saya bangga bisa berada disini bersama kalian semua. Saya akan mencintai tanah ini seumur hidup saya, saya akan menjaganya, dengan apapun yang saya punya, saya akan menjaga kehormatannya seperti saya menjaga diri saya sendiri. Seperti saya akan selalu menjaga mimpi-mimpi saya terus hidup bersama tanah air tercinta ini " "Yang berani nyela Indonesia......ribut sama gue!" 



  Zafran : Jadi kalo kita yakin sama sesuatu, kita cuma harus percaya, terus berusaha bangkit dari kegagalan, jangan pernah menyerah dan taruh keyakinan itu disini.. didepan kening kamu
Arial: Juga keinginan dan cita-cita kamu..
Riani: Semua keyakinan, keinginan dan harapan kamu..
Dinda: Taruh disini... depan kening kamu
Ian: Betul! Begitu juga dengan mimpi-mimpi kami, cita-cita kamu, keyakinan kamu, apa yang kamu mau kejar taruh disini, depan kening kamu..



"....... Biarkan keyakinan kamu, 5 centimeter menggantung mengambang di depan kening kamu. Dan.. sehabis itu yang kamu perlu.... cuma.... "
" Cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang akan lebih sering melihat keatas, lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, dan hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya, serta mulut yang akan selalu berdoa............ "
" Dan kamu akan selalu dikenang sebagai seorang yang masih punya mimpi dan keyakinan, bukan cuma seonggok daging yang hanya punya nama. Kamu akan dikenang sebagai seorang yang percaya pada kekuatan mimpi dan mengejarnya, bukan seorang pemimpi saja, bukan orang biasa-biasa saja yang selalu percaya akan keajaiban mimpi keajaiban cita-cita, dan keajaiban keyakinan manusia yang tak terkalkulasikan dengan angka berapa pun... Dang kamu nggak perlu bukti apakah mimpi-mimpi itu akan terwujud nantinya karena kamu hanya harus mempercayainya.......... "
" Percaya pada............ 5 centimeter di depan kening kamu "






 

 
 





 NB: Sumber gambar dari kapanlagi.com dan google